-->

KPU Batu Bara Lantik 453 Anggota PPS untuk Pilkada 2024

KPU Batu Bara Lantik 453 Anggota PPS untuk Pilkada 2024







BATU BARA - Perisainusantara.com Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batu Bara melantik 453 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 12 kecamatan untuk persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Provinsi dan Kabupaten pada 2024. Pelantikan berlangsung di Aula Singapore Land, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batu Bara, pada 26 Mei 2024.



Ketua KPU Kabupaten Batu Bara, Erwin, dalam sambutannya menekankan pentingnya integritas dan tanggung jawab bagi para penyelenggara pemilu. Ia menyebutkan bahwa para anggota PPS yang dilantik adalah yang terbaik dan diharapkan mampu menjalankan tugas dengan baik, memahami peraturan terkait Pilkada, dan bekerja sama dengan semua pihak untuk kesuksesan Pilkada.

Acara pelantikan dihadiri oleh berbagai pejabat, termasuk PJ Bupati Batu Bara atau perwakilannya, Perwakilan Kapolres Batu Bara, Perwakilan KPU Sumatera Utara, Komisioner KPU Batu Bara, Sekretariat KPU, Bawaslu Batu Bara, perwakilan dari Polres Batu Bara, perwakilan dari Dandim, serta PPK se-Kabupaten Batu Bara, pers, dan Anggota PPS Se- Kabupaten Batu Bara yang di lantik.

Rangkaian kegiatan meliputi menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembukaan oleh Ketua KPU Batu Bara, pembacaan keputusan pengangkatan PPS, pengambilan sumpah, dan pembacaan fakta integritas. Pelantikan ini menandai langkah penting dalam persiapan Pilkada 2024 di Kabupaten Batu Bara.

(wellas)

Share:

No comments:

Post a Comment

Artikel

Labels

Budaya (16) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (178) Pemerintahan (103) Pendidikan (136) politik (90) Polri/TNI (6) sosial (107) Sumatera Utara (29)

Blog Archive