-->

GPII dan KSJ serta IWII Bergandengan Berbagi ke Warga Terdampak Banjir di Desa Gambus Laut

 


BATU BARA - SUMUT - Perisainusantara.com

GPII Lima Puluh Pesisir dan Kartini KSJ serta Ikatan Warga Islam Inalum (IWII) Berbagi lagi kepada Warga terdampak banjir Luapan air Sungai Kubah di Dusun 1 , VI , VII , VIII Desa Gambus Laut. Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batu Bara., Jumat pagi (16/12/2022)

Ketua PC GPII Kecamatan Lima Puluh Pesisir Khairi menjelaskan bahwa  jumlah yg di salurkan sebanyak 52 Paket lengkap berisikan  Vitamin C ,. obat²an, Madu Tj, Bedak Gatal²/Alergi Air, serta Beras 5 Kg dll

Lanjut Ketua Khairi Semoga Bantuan ini dapat bermanfaat dan semoga air dapat surut dan warga dapat beraktifitas seperti biasa sebelum adanya banjir ini 

Pak Kardi Warga terdampak banjir , berharap ke  Pemerintah Daerah Kabupaten Batu Bara agar mempercepat Penanganan Tanggul di hulu benar di kerjakan dengan serius, 

Dan  Kami  sebagai warga terdampak banjir, berharap kepada  konsultan yang menangani Sungai tersebut mohon di Croscek Sungai kubah sebelah Laut  yang di keruk serta di tinjau kembali, Krena sungai kubah tersebut airnya tidak mengalir sesuai yang  di harapkan, 

untuk itu kami sebagai warga berharap kepada  Pemerintah Kabupaten Batu Bara harusnya yang di keruk itu adalah pangkalnya sungai sebelah laut agar supaya air mengalir dengan lancar kelaut.ungkap Pak Kardi.

Sementara  Pimpinan Cabang GERAKAN PEMUDA ISLAM INDONESIA Khairi berkata Kami masih Membuka Open Donasi dan berharap kepada Para Dunator/ Partisipasi nya untuk ikut Peduli terhadap  warga terdampak banjir , sebab hingga sekarang Ini mereka belum dapat  beraktivitas seperti biasanya 

Selanjutnya Sekertaris PC GPII Lima Puluh Pesisir Darmansyah Putra berkata  Ada lebih kurang 75-80 an warga yang belum dapat Bantuan, dan untuk itu kami masih berharap kepada Donatur dapat ikut serta berpartisipasi membantu meringankan beban warga terdampak banjir ini. Tutupnya

(wellas)

Share:

No comments:

Post a Comment

Artikel

Labels

Budaya (14) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (153) Pemerintahan (93) Pendidikan (132) politik (83) Polri/TNI (6) sosial (106) Sumatera Utara (29)

Blog Archive