Kamaluddin Unggul dalam Pilkades Desa Empat Negeri
BATU BARA - SUMUT - Perisainusantara.com
Unggul dalam perolehan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Batu Bara pada Rabu 16/11/2022,
Kamaluddin seorang Wartawan menunggu hari pelantikan Menjadi Kepala Desa Empat Negeri, Kecamatan Datuk Lima Puluh Kabupaten Batubara. Kamis 17/11/2022.
Kamaluddin calon Kepala Desa nomor urut 2 berhasil mengalahkan rivalnya Suminah yang merupakan Kepala Desa Sebelumnya (Incambent),
"Situasi pemilihan sempat sedikit memanas, pasalnya ada beberapa ibuk-ibuk warga Desa Empat Negeri khususnya Dusun 1 yang protes dengan membawa bukti tanda kependudukan, KK dan KTP namun mereka tidak bisa menggunakan hak suaranya.
Namun situasi itu dapat di tenangkan oleh ketua panitia Pilkades yang akrab disapa Ade sembari menyatakan permohonan maaf atas "kelalaian dan kesalahan" kami sebagai panitia.
Dari hasil akhir penghitungan surat suara oleh panitia Pilkades, Kamaluddin unggul 75 suara dari 6 Tempat Pemungutan Suara (TPS). Kamaluddin meraih 1050 suara, sedangkan Suminah memperoleh 975 suara.
Usai penghitungan surat suara, ditengah-tengah tim suksesnya, Kamaluddin mengucapkan Puji Syukur dan menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada seluruh masyarakat Desa Empat Negeri yang telah mempercayakan kepadanya untuk memimpin Desa Empat Negeri Kedepan, khususnya kepada tim kemenangannya.
Ditengah keharuan, Kamaluddin juga mengurai visi-misinya untuk menata Desa Empat Negeri dengan tatanan Dusun melalui program pemekaran “Empat Negeri Sepuluh Dusun.
No comments:
Post a Comment