-->

Unit Reskrim Polsek Medang Deras Amankan Bodi Pemilik Sabu


BATU BARA - SUMUT - Perisainusantara.com

Tim Opsnal Reskrim Polsek Medang Deras yang di pimpin Kanit Reskrim Ipda Archen Tamba, SH amankan 1 (Satu) Orang Laki- laki An. Bodi Silaen Als Bodi, Lk, (34 Thn), Kristen, warga Dusun V Desa Pematang Terang Kecamatan Tanjung Beringin Kabupaten Serdang Bedagai, setelah di geledah badan, tersangka Kasus Narkotika, melanggar Pasal UU No 35 Tahun 2009. 

Penangkapan di lakukan di Benteng Link.I Kelurahan Pangkalan Dodek Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara , pada Kamis malam (02/02/2023) pukul 00.30 WIB. 

Kapolsek Medang Deras melalui Kasi Humas Iptu R. Zebua menjelaskan kronologinya yakni, Pada Kamis malam (02/02/2023) sekira pukul 00.10 Wib, Personil lidik Polsek Medang Deras mendapat informasi dari Masyarakat yang layak dipercaya bahwa ada seseorang pemuda dengan ciri-ciri yg sudah dikantongi petugas sedang menguasai memiliki dan menyimpan Narkotika jenis Sabu-Sabu.

Mendapat informasi tersebut Personil Opsnal Polsek Medang Deras dibawah Pimpinan Kanit Reskrim Ipda Archen Tamba, SH  melakukan penyelidikan dan setelah melihat dengan ciri-ciri yang di informasikan Personil Polsek Medang Deras melakukan penggeledahan badan terhadap pelaku selanjutnya pelaku ditangkap diamankan ke Polsek Medang Deras guna proses lebih lanjut

Dari Badan tersangka di dapati Barang bukti, 1 (Satu) Buah Bong/Alat hisap, 1 (Satu) Buah Kaca Virex berisikan narkotika jenis sabu sabu, 1 (satu) Buah pelastik transparan berisikan sisa narkotika jenis sabu sabu, 2 (dua) Buah mancis, 2 (dua) Buah Jarum, 1 (satu) Buah sekop/dari pipet, 1 (satu) unit HP merek opo warna biru

Selanjutnya Para Personil Polsek Medang Deras, melakukan Tindakan Mengamankan tersangka  dan barang bukti untuk proses ke Sat Narkoba. Tutup Kasi Humas Iptu R. Zebua

(wellas)



Share:

No comments:

Post a Comment

Artikel

Labels

Budaya (14) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (153) Pemerintahan (93) Pendidikan (132) politik (83) Polri/TNI (6) sosial (106) Sumatera Utara (29)

Blog Archive