-->

Kapolres Batu Bara Hadiri Peresmian RSU Bidadari Batu Bara


BATU BARA – Perisainusantara.com

Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC. Fernandes, S.I.K, menghadiri Peresmian RSU Bidadari Jalinsum Desa Suka Raja Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara, Jumat, (19/05/2023).

Acara Peresmian RSU Bidadari ini, di rangkai berbagai kegiatan, diantaran Nya Tarian sambutan, dan Pembacaan Ayat Suci Al- Qur'an dari santri Pesantren Nuur Ar Radhyah dan Saritilawah, dan kegiatan Donor Darah.

Dirut Utama PT. Bidadari Medika Nusantara, H. Firmansyah SE Mars menyampaikan, RSU Bidadari hadir di tengah masyarakat Kab. Batu Bara  dalam kegiatan melayani dan mendukung kesehatan kepada warga Batu Bara 

RSU Bidadari dilengkapi dengan tenaga medis seperti dr.umum, dr spesialis dan dilengkapi dengan peralatan yang lengkap untuk memajukan dan pelayanan di bidang kesehatan

Lanjutnya, RSU Bidadari telah mendapatkan izin resmi dengan izin Tipe C dan dilengkapi dengan fasilitas yang baik. 

Pada bulan Juni ini akan menghadirkan sebuah alat bernama ESWL guna memecahkan batu ginjal pasien tanpa melakukan operasi.

RSU Bidadari hadir dengan harapan dapat ikut serta melayani dan mendukung kesehatan masyarakat di Kabupaten Batu Bara dan sekitarnya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Pangdam I/BB Mayjen TNI H. Achmad Danil Chardin, SE. MSi beliau telah menghibahkan 1 Unit Ambulance yang lengkap dengan fasilitasnya, Ungkapnya.

Dan Penandatanganan kerja sama RSU Bidadari kepada BPJS Kesehatan Provinsi Sumut dan BPJS Kesehatan Cabang Asahan yang disaksikan langsung oleh Bupati Batu Bara Ir.Zahir, MAP.

Dalam kegiatan ini di lakukan penyerahan Kartu Sehat (JKN) secara langsung oleh Bupati Batu Bara kepada perwakilan warga Desa Suka raja.

Peresmian ini si tandai dengan Penandatanganan Prasasti serta Pengguntingan Pita RSU Bidadari Batu Bara dan Tausyah dan Do’a Syukuran oleh Tuan Guru Babusalam Syekh Zikmal Fuad M.A.

Hadir dalam kegiatan ini, Deputi Bidang Distribusi Kemenkopolhukam Mayjen TNI DJaka Budi Utama, Danrem 022/PT Kolonel Inf Lukman Arif , Bupati Kab. Batu Bara Ir H Zahir MAP , Dandim 0208/AS Letkol Inf Frenki Susanto SE , Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC. Fernandes S.I.K. , Danyonif 126/KC Letkol Inf Fernando Batu Bara , Kapolsek Indrapura AKP Jonni H.Damanik, S.H.M.H , serta unsur Forkopim Kecamatan, Direktur RSUD Batu Bara dr. Wahyu Nugraha, Komisaris PT. Bidadari Medika Nusantara H. Nur Abu Bakar , Komisaris RS. Bidadari Group Nurdiansyah SE , Dirut Utama RS Bidadari Group H. Firmansyah SE Mars , Tuan Guru Babusalam Syekh Zikmal Fuad M.A , Kepala BPJS Prov Sumut dr. Mariana , Kepala BPJS Cab. Kab. Asahan Leny Marlina , Desa Penerima CSR UH ,  Kades Suka Raja M. Rafi , Kades Tanah Rendah Syahril Efendi Siregar , Pj. Kades Tanjung Harapan , serta Para tamu undangan



Share:

No comments:

Post a Comment

Artikel

Labels

Budaya (14) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (153) Pemerintahan (93) Pendidikan (132) politik (83) Polri/TNI (6) sosial (106) Sumatera Utara (29)

Blog Archive