-->
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0EAIKwCOewMUoWNW47WuQuK72ih6QOPHJMRnpU7DCntRrpBQYD0o5Au6P11bCxnpJNDyOsxBp3IdFHzFFSPAhWzvyrKdEvmE6apWlbXqIYFWABnyl7NEMlrMlUwM4NCgpGmaNl5NRvf2UlfxXkv1HMk7-eaoiksbqMkaflEi0HsdjsFR5l1RhIhyphenhyphenOdiE/s16000/05e2cdf2-5f47-4771-880d-c7f1667e3450.jpeg

Bupati Batu Bara Hadiri Syukuran HUT ke-79 Bhayangkara, Apresiasi Kinerja Polres dalam Melayani Masyarakat

Bupati Batu Bara Hadiri Syukuran HUT ke-79 Bhayangkara, Apresiasi Kinerja Polres dalam Melayani Masyarakat



BATU BARA – perisainusantara.com

Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si bersama Wakil Bupati Syafrizal, SE, M.AP turut hadir dalam Upacara dan Syukuran yang digelar di Lapangan Apel Polres Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Selasa (1/7/2025).

Peringatan tahun ini mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”, sebagai simbol penguatan komitmen Polri dalam melayani rakyat secara profesional, humanis, dan adaptif terhadap tantangan zaman.

Dalam sambutannya, Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson H.H. Nainggolan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan yang membuat rangkaian perayaan berlangsung sukses dan bermakna. Ia menegaskan pentingnya membangun kepercayaan publik lewat pelayanan cepat, penegakan hukum yang adil, serta sikap responsif dalam menjaga stabilitas.

"Kepercayaan masyarakat adalah kekuatan utama Polri. Tugas kita adalah menjaga amanah itu dengan kerja nyata dan pelayanan yang tulus," tegas AKBP Doly Nelson.

Lebih lanjut, Kapolres menekankan bahwa Polri turut berperan aktif dalam mendukung pembangunan nasional — mulai dari ketahanan pangan hingga pengawasan terhadap program strategis negara menuju Indonesia Emas 2045. Ia juga mengingatkan jajarannya untuk senantiasa menjaga citra institusi dengan menjadi teladan di tengah masyarakat.

Bupati Baharuddin dalam kesempatan tersebut mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-79 kepada seluruh keluarga besar Polri. Ia menyampaikan apresiasi atas peran Polres Batu Bara dalam menjangkau masyarakat melalui program sosial dan kegiatan kemasyarakatan.

“Tema tahun ini bukan hanya slogan, tapi nyata dirasakan masyarakat. Mulai dari bantuan sosial hingga pengabdian di lapangan, Polres Batu Bara benar-benar hadir untuk rakyat,” ujar Bupati Baharuddin.

Ia juga menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor untuk menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya dalam menangkal ancaman sosial seperti narkoba dan kenakalan remaja. “Menjaga Batu Bara bukan hanya tugas aparat, tapi tugas bersama kita semua,” pesannya.

Perayaan HUT Bhayangkara ke-79 di Polres Batu Bara juga diwarnai berbagai kegiatan menarik, mulai dari pertunjukan tari nusantara, sunat massal, hingga pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur.

Turut hadir dalam acara tersebut jajaran Forkopimda, Ketua TP-PKK, Ketua DPRD Batu Bara, Kajari, Dandim 0208/Asahan, Danlanal Tanjung Balai Asahan, Danyon 126/KC, Kepala BNN Batu Bara, para OPD, Camat, tokoh masyarakat, hingga berbagai elemen ormas yang menunjukkan sinergi dan kebersamaan dalam menjaga daerah.

(wellas)



Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel

Label

Budaya (17) Kesehatan (22) Organisasi (308) Pemerintahan (246) Pendidikan (153) Polri/TNI (6) Sumatera Utara (29) ekonomi (3) politik (151) sosial (108)

FOUNDER’S MEDIA SIBER BATU BARA



 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum