Bupati Batu Bara Tinjau Sungai Tertutup di Desa Nenas Siam, Program Normalisasi Mulai Dilaksanakan
BATU BARA – Perisainusantara.com
Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, S.H., M.Si, bersama Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara, Yahdi Khoir, meninjau langsung kondisi sungai yang tertutup di Desa Nenas Siam, Kabupaten Batu Bara, Sabtu (1/11/2025). Sungai tersebut diketahui memiliki peranan penting dalam mengairi area pertanian di Desa Durian dan Desa Sei Buah Keras.
Peninjauan ini menjadi langkah awal dalam pelaksanaan program normalisasi sungai sepanjang kurang lebih 1,3 kilometer, mulai dari Desa Nenas Siam hingga ke spillway.
Dalam keterangannya, Bupati Baharuddin Siagian menegaskan bahwa normalisasi ini sangat penting untuk mengembalikan fungsi alami sungai sebagai jalur utama aliran air, sekaligus mengurangi risiko banjir di wilayah sekitarnya. Selain itu, keberadaan sungai yang berfungsi optimal juga menjadi penopang vital bagi sistem irigasi pertanian masyarakat.
“Normalisasi ini kita lakukan agar aliran air kembali lancar dan bisa mendukung pertanian warga. Langkah ini juga menjadi pengingat bagi kita semua tentang pentingnya menjaga kebersihan serta kelestarian lingkungan,” ujar Bupati Baharuddin.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa Kabupaten Batu Bara memiliki potensi lahan persawahan mencapai 12.000 hektar, yang bila dikelola dengan baik, dapat menjadikan daerah ini penyumbang beras surplus di Sumatera Utara. Upaya ini juga sejalan dengan Asta Cita Presiden RI, yang menekankan pentingnya penguatan ketahanan pangan nasional.
“Kalau sistem irigasi dan infrastruktur pertanian kita tata dengan benar, Batu Bara bisa menjadi daerah penyangga pangan bagi nasional,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga berdialog dengan warga setempat untuk mendengarkan aspirasi dan harapan mereka. Ia meminta camat dan kepala desa agar terus memantau proses normalisasi hingga selesai, sehingga manfaatnya dapat segera dirasakan oleh masyarakat.
(wellas)







Tidak ada komentar:
Posting Komentar