-->
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0EAIKwCOewMUoWNW47WuQuK72ih6QOPHJMRnpU7DCntRrpBQYD0o5Au6P11bCxnpJNDyOsxBp3IdFHzFFSPAhWzvyrKdEvmE6apWlbXqIYFWABnyl7NEMlrMlUwM4NCgpGmaNl5NRvf2UlfxXkv1HMk7-eaoiksbqMkaflEi0HsdjsFR5l1RhIhyphenhyphenOdiE/s16000/05e2cdf2-5f47-4771-880d-c7f1667e3450.jpeg

Dukung Kesehatan Masyarakat, Wabup Syafrizal Tinjau Langsung Operasi Katarak Gratis di RSUD Batu Bara

Dukung Kesehatan Masyarakat, Wabup Syafrizal Tinjau Langsung Operasi Katarak Gratis di RSUD Batu Bara



BATU BARA – Perisainusantara.com 

Pemerintah Kabupaten Batu Bara menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat dengan menggelar kegiatan operasi katarak gratis di RSUD H. OK. Arya Zulkarnain, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Rabu (16/4/2025). Kegiatan ini terselenggara melalui kerja sama antara Pemkab Batu Bara dan NGO internasional, Body and Soul Ministries.

Wakil Bupati Batu Bara, Syafrizal, SE, M.AP, hadir langsung untuk memantau jalannya operasi. Dalam kunjungannya, ia menyapa para pasien—yang sebagian besar merupakan lanjut usia—sembari memberikan semangat agar tak merasa takut menjalani tindakan medis.

"Semangat ya, jangan khawatir. Operasi ini aman dan insyaallah akan membuat penglihatan bapak ibu jauh lebih baik," ucapnya menenangkan pasien.

Sebagai bentuk kehati-hatian dan perhatian terhadap pemulihan pasien, setiap peserta operasi akan diinapkan semalam di rumah sakit sebelum diizinkan pulang ke rumah keesokan harinya dalam kondisi stabil.

Marbun, perwakilan dari Body and Soul Ministries, menyampaikan bahwa program sosial ini telah berjalan selama dua dekade dan kali ini menyasar 138 pasang mata warga Batu Bara. Ia menegaskan bahwa seluruh prosedur medis diberikan secara cuma-cuma, tanpa biaya sepeser pun.

"Ini adalah bentuk kepedulian kami sesama manusia. Selama 20 tahun terakhir, kami telah berkomitmen memberikan pelayanan operasi katarak gratis di berbagai wilayah," ujar Marbun.

Wakil Bupati Syafrizal menyampaikan apresiasi mendalam kepada NGO Body and Soul Ministries atas kontribusinya bagi masyarakat. Ia menegaskan bahwa kolaborasi semacam ini penting untuk terus diperluas demi menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan.

Ia juga mengimbau masyarakat agar tak takut menjalani operasi katarak, karena prosedurnya cepat, aman, dan tidak menimbulkan rasa sakit.

"Operasi katarak ini cepat, hanya butuh waktu 5 sampai 10 menit. Pasien pun tak perlu khawatir, karena semuanya gratis dan langsung mendapat perawatan lanjutan. Ini kesempatan yang sangat baik bagi warga yang mengalami gangguan penglihatan," jelasnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum penting dalam memperluas akses pelayanan kesehatan yang adil dan merata bagi seluruh warga Batu Bara, khususnya bagi mereka yang kurang mampu.

(wellas)




Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel

Label

Budaya (16) Kesehatan (19) Organisasi (287) Pemerintahan (186) Pendidikan (151) Polri/TNI (6) Sumatera Utara (29) ekonomi (3) politik (151) sosial (107)

Arsip Blog

FOUNDER’S MEDIA SIBER BATU BARA



 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum