Meriahkan HUT RI Ke 79 Klinik Pratama Amanda Lasdi Gelar Perlombaan Untuk Umum
MEDAN - Perisainusantara.com
Berbagai hadiah di berikan secara gratis untuk masyarakat dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 79 yang di Gelar untuk umum oleh Klinik Pratama Amanda Lasdi di Jalan Platina 3 Kel. Titi Papan, Kecamatan Medan Deli Kota Medan . Pada Sabtu pagi ( 17/8/2024 ).
Sebelum memulai acara memeriahkan HUT RI ke79, Secara hormat panitia penyelenggara terlebih dahulu melakukan upacara bendera sebagai bentuk penghormatan kepada jasa para pahlawan yang telah berjuang keras melawan penjajah ,
Upacara yang dipimpin langsung ibunda Aini sebagai ketua panitia serta Donatur tunggal dalam kegiatan tersebut berjalan hikmah serta membawa rasa haru dan ceria terhadap kegiatan yang di selenggarakan pada Sabtu pagi tersebut .
Nita Amanda Ketua Penyelenggara sekaligus Pemilik kelinik Pratama Amanda yang di dampingi Seluruh Panitia dengan Gelar HUT RI ke 79 mengatakan ;
" Hari ini tepat nya pada 17 Agustus 2024 kami mengadakan Gelar perlombaan untuk masyarakat dengan berbagai permainan seperti Panjat Pinang , Makan Durian dan banyak lagi , hari ini juga kita bersama masyarakat saling suka cita bersama berjuang memperebutkan hadiah ",
Dari anak anak sampai Orang tua yang harus berjuang mendapatkan berbagai hadiah sembako dan uang tunai, yang telah di siapkan oleh Penyelenggara.
Pertandingan perdana makan duren pun menjadi keseruan yang banyak di minati masyarakat hingga harus panitia harus mengocek dana besar untuk membeli durian .
Lanjutnya " Harapan kami panitia untuk masyarakat agar bisa lebih menguatkan persatuan dan kesatuan dengan bersilaturahim seperti sekarang ini kita bisa berkumpul bersama ,
Kenapa kita buat kegiatan seperti ini , itu adalah bentuk kita harus bisa berjuang menghadapi semua rintangan sebagai mana para pahlawan kita dulu juga berjuang mengorbankan nyawa untuk meraih kemerdekaan .
Kalau kita hanya meneruskan dengan harus berjuang untuk hidup yang lebih baik , Kata Nita Amanda .
( Boim )
No comments:
Post a Comment